Sabtu, 26 Agustus 2023, Dinas Pendidikan Kota Mataram menyelenggarakan Lomba Mewarnai dalam rangka perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) Kota Mataram yang ke-30, bertempat di Ruang Terbuka Hijau (RTH) Pagutan. Lomba Mewarnai ini diikuti oleh lebih dari 4 ribu peserta mulai dari jenjang Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD), Raudhatul Athfal (RA), hingga Sekolah Dasar (SD) se-Kota Mataram. Semangat dan kegembiraan di wajah anak-anak yang antusias mengikuti lomba ini. Wali Kota Mataram, H. Mohan Roliskana yang juga didampingi Bunda Paud Kota Mataram Hj, Kinnastri Mohan Roliskana, menekankan pentingnya kegiatan ini dalam perkembangan anak-anak baik secara kereativitas, motorik serta mental mereka karena melalui kegiatan ini bisa memberikan manfaatBaca selengkapnya

MELALUI GEBYAR PAUD KITA SUKSESKAN GERAKAN TRANSISI PAUD KE SD YANG MENYENANGKANMEWUJUDKAN MATARAM HARUM Gebyar PAUD 2023 Kota Mataram diselenggarakan selama 3 hari yaitu mulai dari tanggal 4 – 5 Agustus 2023 bertempat di Ruang Terbuka Hijau (RTH) Pagutan, Aula Dinas Pendidikan Kota Mataram dan acara puncak tanggal 7 Agustus 2023 bertempat di Taman Sangkareang Mataram. Dari Kegiatan Gebyar PAUD ini ada 12 jenis mata lomba yang diselenggarakan. Peserta lomba yang ikut serta pada Lomba Gebyar PAUD ini dari beberapa Lembaga PAUD yang ada di Kota Mataram melalui Kecamatan masing-masing.Perwakilan peserta dari masing-masing Kecamatan berjumlah 2 peserta dari masing-masing Lembaga PAUD yang akan dikoordinir olehBaca selengkapnya

Budaya adalah roh kehidupan yang harus dijaga, ini adalah himbauan yang secara etimologis memiliki kekuatan spritual yang perlu diberdayakan, maka seccara etimologis kehidupan ini harus memiliki kebudayaan yang jelas bukan budaya campuran apalagi budaya cangkokan. Seni adat budaya dan kuliner merupakan warisan dari leluhur atau nenek moyang yang menjadi keanekaragaman suatu tradisi yang dimikili oleh suatu daerah, dan merupakan aset kekayaan yang dimiliki bangsa indonesia. suatu kewajiban kita sebagai generasi muda dan masyarakat untuk menjaga dan melestarikan kekayaan warisan leluhur atau nenek moyang. Seriring dengan kemajuan teknologi yang merambah kesemua bidang termasuk adat istiadat, seni budaya, dan kuliner. Masyarakat sasak Lombom khususnya di Lingkungan RembigaBaca selengkapnya

Gala Siswa Indonesia (GSI) merupakan kompetisi sepak bola jenjang SMP-seindonesia yang digelar Kementerian Pendidikan, Kebudayaaan, Riset dan Teknologi, terdapat tahapan proses seleksi mulai dari tingkat kecamatan, kabupaten/kota, provinsi dan nasional, yang dimana untuk seleksi tingkat kabupaten/kota sendiri untuk kota Mataram digelar mulai tanggal 24 – 26 Juli 2023 yang diikuti oleh 6 Peserta mewakili dari 6 kecamatan Kota mataram. GSI merupakan wadah penguatan pendidikan karakter siswa, dalam olahraga sepak bola ini memiliki nilai-nilai penguatan pendidikan karakter yaitu sportifitas, kerjasama, kejujuran, sehingga para siswa dapat mengimplementasikan nilai-nilai pendidikan karakter dalam olahraga sepak bola ini. Gala Siswa Indonesia juga menjadi wadah pendataan dan identifikasi bbit-bibit unggul khususnyaBaca selengkapnya

Bidang Kebudayaan Dinas Pendidikan Kota Mataram Menggelar Lomba Cerdas Cermat Tingkat SMP Kota Mataram. Acara tersebut dibuka dan dihadiri oleh Kapala Dinas Pendidikan, Sekretaris Dinas Pendidikan, Kepala Bidang Kebudayaan, Pamong Budaya, dan seluruh Kepala Bidang dan Kasubbag Dinas Pendidikan beserta staff Kebudayaan sebagai Panitia. Lomba ini diikuti oleh 30 Sekolah SMP Negeri/Swasta Kota Mataram yang terdiri dari SMP Negeri sebanyak 24 Sekolah dan SMP Swasta sebanyak 6 Sekolah. Lomba Cerdas cermat ini bertujuan selain untuk meningkatkan prestasi akademis siswa-siswi serta membantu membentuk siswa-siswi menjadi percaya diri, mampu berpikir kritis, mempunyai analisis pemikir yang kreatif dan inovatif serta memotivasi siswa-siswi untuk belajar dan berkembang, serta membantuBaca selengkapnya

Dalam rangka menguatkan pendidikan karakter dan memberikan ruang untuk mengembangkan kreativitas potensi peserta di bidang seni, Dinas Pendidikan Kota Mataram melalui Bidang Pembinaan Dikdas menyelenggarakan kegiatan Festival dan Lomba Seni Siswa Nasional (FLS2N) Jenjang SD dan SMP Tingkat Kota Mataram Tahun 2023 yang dilaksanakan pada tanggal 29 – 30 mei 2023, dengan bidang lomba sebagai berikut: a) Jenjang SD : Menyanyi Solo, Gambar Bercerita, Seni Tari, Pantomim, Kriya Anyam. b) Jenjang SMP : Tari kreasi, Kreativitas Musik Tradisional, Ensambel: Satu Gitar dan Satu Alat Musik lainnya Ilustrasi, Pantomim.

Dinas Pendidikan Kota Mataram Melakukan Sosialiasi Peraturan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokarasi Republik Indonesia No. 1 Tahun 2023 Tentang Jabatan Fungsional, bertempat di SMPN 10 Mataram yang dihadiri oleh Guru dan Kepala Sekolah SMP Negeri Kota Mataram pada Hari Kamis, 11 Mei 2023. Kegiatan ini di buka langsung oleh Kepala Dinas Pendidikan Kota Mataram dan BKPSDM selaku Narasumber dalam kegiatan ini.